Eka Jaya Berrindo Adakan Pelatihan Mengemudi Dengan Hati

Karyneiko
  • 1 bulan
  • 135
  • 0

Sebanyak 20 Driver dari PT. Biensi Fesyenindo mengikuti pelatihan mengemudi dengan hati. Kegiatan ini berlangsung di Eka Jaya Berrindo Bandung, Sabtu 21 Desember 2019.

Kegiatan pelatihan diisi dengan materi di ruangan oleh tiga orang instruktur bergantian memberikan materi.

Aldy Adiwiguna mengisi materi etika dalam profesi, sementara Purba Wisesa mengisi materi Mengemudi dengan hati dan Berry Herlambang memberikan materi motivasi karakter pengemudi.

Purba Wisesa yang juga Riset Development Eka Jaya Berrindo pusat mengatakan pelatihan ini bertujuan menciptakan karakter pengemudi agar memiliki etika saat berkendara.

“Mengemudi itu tidak sulit, namun bila kita tidak mengemudi dengan hati tentunya banyak hal yang tidak kita inginkan terjadi di jalanan,” tutur Purba

Sementata itu Berry Herlambang dalam materi yang ia sampaikan memberikan tiga aspek penting dalam mengemudi yakni IQ, EQ dan SQ.

“Intinya kita harus mengenali diri kita siapa. Kalau kita mengenali diri kita tentunya kita akan mengenali Tuhan yang menciptakan kehidupan ini,” tutur Berry

Menurut Berry bila kita mampu menguasai tiga aspek tersebut dan menyatukan rasa, pikiran dan tindakan maka dalam mengemudi akan ditemukan ketenangan.

“Bila kita sudah menjadi pengemudi yang berkarakter, beretika kita berfikir tentang kehidupan dunia, menghargai orang lain tidak akan terjadi lagi gesekan yang tidak perlu dijalanan,” lanjut Berry

Sementara itu Manager Operasional Eka Jaya Bandung Aldy Adiwiguna mengatakan bahwa acara tersebut adalah permulaan.

“Materi hari ini tentu baru permulaan. Nanti ada beberapa pertemuan lagi agar peserta pelatihan benar-benar lulus sebagai pengemudi yang mengemudi dengan hati,” tukas Aldy