KEBANGKITAN PERS NASIONAL DI HARI JADINYA YANG KE 32

Setiap tanggal 9 Februari,para insan dan awak media di Indonesia merayakan hari jadi nya ke – 32,dan tidak terasa sudah 32 tahun pers nasional sudah turut serta ikut membesarkan dan juga mengharumkan nama Indonesia di mata dunia melalui pemberitaan.

Tanggal 9 Februari adalah Hari Pers Nasional. Penetapan untuk memutuskan tanggal 9 Februari itu sebagai Hari Pers Nasional, didasarkan pada Keputusan Presiden No. 5 tahun 1985, di mana dalam konsideransnya disebutkan “bahwa pers nasional Indonesia mempunyai sejarah perjuangan dan peranan penting dalam melaksanakan pembangunan sebagai pengamalan Pancasila”.
Penetapan Hari Pers Nasional tersebut tidak terlepas dari fakta sejarah perjuangan pers terutama para wartawannya di masa lalu, yang memainkan peranan penting bersama komponen pejuang bangsa lainnya dalam melawan penjajahan atau kolonialisme Belanda dalam rangka memperjuangkan kemerdekaan Negara Republik Indonesia serta pelaksanaan pembangunan bangsa sebagai pengamalan Pancasila, baik di masa lalu maupun di masa mendatang. Penetapan tanggal 9 Februari juga didasarkan karena pada tanggal tersebut lahirlah Persatuan Wartawan Indonesia yang dibentuk di Solo pada tahun 1946.

Mungkin masyarat juga ikut merasakan akan pentingnya kehadiran media yg dalam hal ini sangat benar-benar dibutuhkan untuk bisa memberikan informasi berita baik pemberitaan nasional maupun dunia,maka dari itu para awak media maupun dari media nya itu sendiri sebagai barometer kacamata pembuka cakrawala berita dan informasi harus benar-benar bisa memanjakan dan mengedepankan informasi secara actual,terpercaya dan juga bisa dipertanggungjawabkan kebenarannya.

Tapi perlu di ingat,di jaman sekarang yang sudah menegedepankan era globalisasi dan tekhnologi yang sudah modern,tidak menutup kemungkinan setiap masyarakatpun secara tidak langsung bisa menjadi awak media itu sendiri,dengan berbagai hal dan kejadian di sekitarkita yg langsung bisa di beritakan ke khalayak ramai.

Selamat Hari Pers Nasional yang ke – 32,mudah- mudahan media nasional kita mampu dan tetap eksis dan menjadi barisan terdepan untuk lebih mengenalkan Indonesia dengan berbagai ragam cerita dan kejadian secara professional kepada masyarat maupun dunia.

Penulis by Aa Bucek.